Panduan Komunitas Profesional LinkedIn
Dalam mengambil keputusan, LinkedIn selalu menempatkan kepentingan anggota sebagai pertimbangan utama. Berjuta anggota profesional bertukar ide dan wawasan di LinkedIn setiap harinya. Untuk memastikan bahwa diskusi ini dapat meningkatkan produktifitas dan kesuksesan anggota, LinkedIn menyediakan Panduan Komunitas Profesional. Panduan ini menginformasikan tipe diskusi dan konten yang pantas, yang dianggap melanggar,
dan yang dapat dihentikan oleh LinkedIn. Panduan komunitas tersebut berfungsi untuk memberikan panduan anggota dan melengkapi daftar Saran dan Larangan yang terdapat dalam Perjanjian Pengguna yang mengatur penggunaan dan partisipasi dalam layanan online LinkedIn.
Masukkan hanya informasi yang akurat.
Tidak seperti layanan online lainnya, anggota LinkedIn adalah orang yang memberikan nama sebenarnya dan informasi yang akurat tentang diri mereka. Memberikan informasi yang menyesatkan tentang Anda, kualifikasi atau pengalaman kerja, afiliasi, atau prestasi di layanan LinkedIn tidak diperkenankan.
Profesional.
LinkedIn meminta anggota untuk bersikap profesional, yaitu dengan berlaku jujur dan pantas. LinkedIn mendukung diskusi profesional. Tetapi, Anda tidak dapat menggunakan LinkedIn sebagai media untuk mengintimidasi anggota lainnya. Dilarang membagikan gambar grafik untuk mengintimidasi anggota lain dan dilarang membagikan gambar cabul atau pornografi di layanan LinkedIn.
Bersikaplah Sopan.
LinkedIn tidak boleh digunakan untuk menyakiti orang lain. Teroris dan orang yang terhubung dengan kejahatan kekerasan tidak diterima di LinkedIn. Dilarang menggunakan layanan LinkedIn untuk mengganggu, menyalahgunakan, atau mengirim komunikasi lain yang tidak diminta ke anggota (seperti junk mail, spam, surat berantai, skema phishing) Dilarang menggunakan layanan LinkedIn untuk mempromosikan atau mengancam kekerasan atau merusak properti, atau untuk menyampaikan ketidaksukaan seperti menyerang orang karena ras, etnik, asal negara, jenis kelamin, orientasi seksual, afiliasi politik atau agama, atau kondisi medis maupun fisik. Dilarang menggunakan layanan LinkedIn secara sengaja untuk mengirimkan virus, worm, atau perangkat lunak lainnya yang dapat mengganggu data atau perangkat komputer kepada orang lain. Dilarang mempengaruhi atau menggangu layanan LinkedIn.
Hormati Hak Orang Lain dan Patuhi Hukum.
Dilarang menggunakan LinkedIn untuk aktivitas yang melanggar hukum atau yang melanggar hak orang lain. Dilarang menggunakan layanan LinkedIn untuk melakukan penipuan. Pastikan Anda memiliki hak hukum sebelum membagikan atau menggunakan hak cipta, merek dagang, informasi pribadi, atau rahasia perusahaan.
Hormati Hak LinkedIn.
Dilarang melanggar hak LinkedIn. Anda dapat menemukan informasi lebih lanjut tentang poin tersebut di Perjanjian Pengguna. Intinya, jangan gunakan layanan LinkedIn untuk mengambil data atau informasi. Dilarang untuk menyatakan bahwa Anda berafiliasi dengan atau didukung oleh LinkedIn (padahal tidak). Dilarang melanggar hak kekayaan intelektual LindkedIn.
No comments